Featured Post

Hasil Rapat Takmir Persiapan Maulid 1446 H, Siapkan 1000 Kupon Doorprize

Pasuruan, PURIonline - Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H yang jatuh pada 15 September 2024, Takmir Masji...

Minggu, 20 Desember 2020

UAS : Fiqih Sholat Jilid 3



Pasuruan, PURIonline - Pengajian rutin malam Ahad kembali digelar oleh Takmir Masjid Nur Ukhuwah Perumahan Kraton Harmoni, Desa Bendungan, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan, Sabtu (19/12/2020) ba'da Maghrib.

Pada kesempatan kali ini membahas mengenai kajian tentang Fiqih yang disampaikan oleh Ustadz Achmad Syahrandi (UAS) yang melanjutkan pembahasan sebelumnya.

Apa yang dibaca ketika sujud?

 Subhaana Robbiyal A'laa (tiga kali).
 Subhaana Robbiyal A'laa Wa Bihamdih (tiga kali).
 Subhaanakallahumma Robbanaa Wa Bihamdika, Allahummaghfir Lii.
Dan masih banyak bacaan lainnya juga.


Kenapa sujud itu dua kali?
Sujud pertama riwayatnya disampaikan Alloh SWT ketika memerintahkan para Malaikat, Iblis, untuk bersujud kepada Nabi Adam AS tetapi Iblis menolak dengan alasan dia lebih baik dari pada manusia.

Apa yang dibaca ketika duduk diantara dua sujud?

Dari Ibnu Abbas :
"Robbigfirlii, Warhamnii, Wajburnii, Warfa'nii, Warzuqnii, Wahdinii,
artinya: Ya Allah ampunilah aku, rahmatilah aku, perbaikilah keadaanku, tinggikanlah derajatku, berilah rezeki dan petunjuk untukku.”

Serta masih banyak juga macam-macam bacaan lainnya.


Bangun dari sujud pada rokaat pertama dan ketiga?

Nabi tidak langsung berdiri, tetapi istirahat/duduk sejenak.
Lalu posisi tangannya menurut Imam Syafi'i tangannya dibuka.
Adapun posisi tangannya mengepal menurut Imam Nawawi hadist nya lemah.

Bagaimana bacaan Tahiyyat?

Imam Syafii dan Hanafi menganjurkan menambahkan bacaan "Sayyidina".
Alasannya di dalam Al-Qur'an saja Alloh SWT tidak pernah memanggil nabi langsung "Ya Muhammad".

Ketika Sahabat memanggil "Ya Sayyidi" tetapi nabi diam saja, artinya membolehkan, serta banyak riwayat lainnya.

Waallohu A'lam Bisshowab.

Tidak ada komentar: