Featured Post

Hasil Rapat Takmir Bulan November, Nomor 2 Jadi Perhatian Utama

Pasuruan, PURIonline - Ahad malam, 24 November 2024, ba’da Isya’, pengurus Takmir Masjid Nur Ukhuwah mengadakan rapat rutin di t...

Tampilkan postingan dengan label Rapat Paguyuban. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Rapat Paguyuban. Tampilkan semua postingan

Senin, 29 Januari 2024

Hasil Rapat Paguyuban Dan DKM Nurul Iman Puri, Nomor 1 Tempat Acara Berbeda Dari Biasanya


Pasuruan, PURIonline - Dalam rangka mempersiapkan digelarnya agenda tahunan keagamaan yakni Peringatan Isro' Mi'roj Nabi Muhammad SAW 1445 H. 

Pengurus Paguyuban bersama DKM Nurul Iman Puri kembali menggelar musyawarah untuk mendapatkan hasil yang mufakat. 

Turut hadir juga para Penasehat Buya Awaludin, S.H., Yulifan, ketua Paguyuban, Otong Rismaya, S.E., Ketua DKM Nurul Iman, Abdul Rohim, Ketua RT 06-10, dan beberapa pengurus lainnya. 

Bertempat di teras Musholla Nurul Iman perumahan Puri Kraton Regency, desa Bendungan, kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Ahad (28/1/2024) ba'da Isya'.


Berikut ini hasil rapat yang berakhir hingga pukul 23.04 WIB tersebut :

1. Kegiatan Isro' Mi'roj 1445 H

- Ranahnya Paguyuban Puri itu apa saja? Disepakati kegiatan Agustusan, Isro' Mi'roj, Maulid, dan Mengguyubkan RT-RT (warga). 
- Mohon ketika hasil rapat sudah diputuskan maka kita harus mematuhi bersama. 
- Paguyuban Puri merupakan organisasi tertua yang bertujuan untuk mempersatukan, mengguyubkan, dan fasilitator bagi RT 06-10.
- Panitia Isro' Mi'roj tahun ini berasal dari RT 06.

- Hasil rapat panitia Isro' Mi'roj RT 06 :
A. Lokasi di jalan utama
B. Pelaksanaan hari Sabtu, Tanggal 24 Februari 2024
C. Untuk penceramah mengajukan nama Habib Umar Al-Hamid (Rembang) dan alternatif habaib lainnya jika berhalangan. 
D. Untuk iuran per KK sebesar Rp40.000
E. Jumlah kursi dinaikan menjadi 500 pcs


- Jika ada keputusan yang berbeda dari acara seperti biasanya maka sebaiknya dibawa ke forum Paguyuban. 
- Terkait kegiatan keagamaan alangkah baiknya dibicarakan dengan DKM. 
- Alhamdulillah hasil rapat semua RT sepakat menyuport penuh kegiatan Isro' Mi'roj. 
- Sedangkan DKM juga akan mengadakan acara Isro' Mi'roj secara sederhana pada hari Rabu tanggal 7 Februari 2024 ba'da Maghrib. 

2. Update Pembangunan Taman Puri

- Untuk pembangunan taman sudah menghabiskan anggaran (pinjam ke Rukem) Rp4.675.000 + 1.250.000 = Total Rp5.925.000
- Total paving untuk taman 50 m2 dengan harga 44.500 /meter.
- Akan dibuatkan proposal untuk mencari donatur dana pembangunan rukem (CSR Perusahaan, koperasi, Warga, Dll). 
- Pembangunan taman tahap 2 dilanjutkan hari Senin tanggal 29 Januari 2024.

3. Lain-lainnya

- Kas DKM Nurul Iman disepakati selain untuk perlengkapan dan operasional juga bisa dimanfaatkan untuk kegiatan PHBI. 
- Sumber kas Musholla ada 2 yakni infaq tawasul ahli kubir dan kotak infaq. 
- Peserta rapat ada 14 orang. 

Waallohu A'lam Bisshowab

Minggu, 17 Desember 2023

Hasil Rapat Paguyuban Puri Perdana, Nomor 1 Akan Mempercantik "Wajah" Perumahan


Pasuruan, PURIonline - Dalam rangka menjalankan roda organisasi, Ketua Paguyuban Puri, Bapak Otong Rismaya, S.E. mengumpulkan pengurus dan penasehat untuk menggelar rapat perdana. 

Turut hadir juga Penasehat I Bapak Awaludin, Penasehat II Bapak Yulifan, Ketua RT 09, Bapak Abdul Rahim, Ketua RT 10, Bapak Eka, Wakil Ketua RT 08 Bapak Aris, dan beberapa pengurus Paguyuban. 

Bertempat di rumah Ketua Paguyuban blok A12-16 RT 09 RW XI Puri Kraton Regency, Desa Bendungan, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Sabtu (16/12/2023) ba'da Isya'. 


Dan berikut ini hasil rapat perdana Paguyuban Puri yang berakhir hingga pukul 22.05 WIB :

1. Lingkungan

- Ada rencana program kerja untuk mempercantik "wajah" taman depan perumahan samping kanan pos yang tidak ada yang mengurus. 
- Dananya sepakat untuk pembangunan taman dipinjamkan dulu dari kas Rukem 5juta.
- Pembayarannya dicicil 500ribu per bulan dari kas Paguyuban Puri. 
- Ketua pembangunan taman dipimpin langsung ketua lingkungan Bapak Agus Ardiansyah. 
- Dalam waktu dekat akan dilakukan pengukuran taman dan rapat internal Seksi Lingkungan. 
- Untuk menunjang kegiatan iuran Paguyuban naik menjadi 3k per KK dimulai bulan Januari 2024.
- Sebelum pembangunan dimulai akan diadakan kerja bakti di area taman dan minimal 5 orang tiap RT. 


2. Rukem

- Adanya pengunduran diri bendahara rukem Bapak Rokhim dan sementara kegiatan Rukem di handle oleh ketua Rukem Pak Wawan.
- Calon pengantinya diusulkan 2 orang agar tidak memberatkan Bendahara.
- Penggantinya akan dikomunikasikan dengan Ketua Rukem. 

3. Lain-lainnya

- Rapat Paguyuban Puri akan diadakan rutin 2 bulan sekali selang seling (Balai Puri dan RT). 
- Dikarenakan anggaran kas Paguyuban menipis, maka untuk konsumsi rapat dua bulanan dibebankan kepada kas RT masing-masing.
- Usulan menghimbau kepada warga agar anak-anaknya bisa membuang sampah pada tempatnya.
- Memasuki musim hujan agar semua RT bisa melakukan kebersihan lingkungan khususnya selokan menghindari kasus demam berdarah.
- Ada wacana Januari tahun depan menaikkan gaji Security. 
- Peserta rapat 10 orang.

Waallohu A'lam Bisshowab.