Featured Post

Hasil Rapat Takmir Bulan November, Nomor 2 Jadi Perhatian Utama

Pasuruan, PURIonline - Ahad malam, 24 November 2024, ba’da Isya’, pengurus Takmir Masjid Nur Ukhuwah mengadakan rapat rutin di t...

Kamis, 12 Mei 2022

Berawal Dari Ketua DKM Nurul Iman dan Berakhir di Ketua Takmir

Pasuruan, PURIonline - Hari raya Idul Fitri biasanya dijadikan ajang untuk berkumpulnya keluarga, kerabat, teman, dan tetangga untuk saling silaturahim serta bermaaf-maafan. 

Seperti yang dilakukan oleh warga RT 09 RW XI perumahan Puri Kraton Regency desa Bendungan, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan, Ahad (8/5/2022). 

Mereka telah melaksanakan tradisi tahunan yaitu kegiatan Mada-mada atau berkunjung dari rumah ke rumah untuk silaturahim serta mendoakan hajat tuan rumah. 


Acara yang dipimpin oleh ketua PHBI RT 09 Ustadz Muhammad Hasum ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahim Idul Fitri, saling bermaaf-maafan, mendo'akan hajatnya tuan rumah, dan berdoa agar lingkungan perumahan mendapatkan keberkahan dari Alloh Swt.


Pertama di mulai dari rumah ketua DKM Nurul Iman sekaligus ketua RT 09 Abdul Rahim, kemudian berkeliling dari rumah ke rumah warga lainnya hingga berakhir di ketua Takmir Masjid Nur Ukhuwah Otong Rismaya. 


Puluhan orang mengikuti kegiatan ini, tradisi yang digagas oleh mantan ketua RT 09 Deni Purnomo ini masih berjalan sampai sekarang.

Dihadapan warga yang mengikuti kegiatan Mada-mada, Ketua PHBI RT 09 M. Hasum berpesan agar kegiatan mulia seperti ini jangan sampai dihilangkan, malah kalau bisa semua warga bisa hadir semua. 

Waallohu A'lam Bisshowab. 

Rabu, 27 April 2022

Paguyuban Puri Kembali Berikan Bingkisan Lebaran Tahun 2022 kepada Petugas Keamanan, Kebersihan, dan Juru Kuncen


Pasuruan, PURIonline - Momen bulan Ramadhan bisanya digunakan oleh sebagai masyarakat Indonesia untuk berbagi dengan saudara, teman, hingga karyawan. 

Hal tersebut juga sama dilakukan oleh Paguyuban Puri yang melaksanakan agenda rutin tahunan yakni pemberian bingkisan lebaran untuk petugas keamanan dan kebersihan. 

Bertempat di rumah ketua Paguyuban Puri, Yulifan, RT 06 RW XI Perumahan Puri Kraton Regency desa Bendungan, Kecamatan Kraton, Pasuruan, Selasa (26/4/2022) malam.


Adapun dana yang dipergunakan untuk kegiatan ini diambil dari urunan uang kas lima RT (6-10) yang ada di Perumahan Puri Kraton Regency dan ditambah dari kas Paguyuban. 


Pemberian bingkisan tahun ini berjumlah 9 orang, dengan rincian 6 orang petugas keamanan (Security), 2 orang petugas kebersihan (pengambil sampah) serta 1 orang juru kuncen makam RW XI. 

Dengan kata lain ada tambahan 1 orang dari tahun sebelumnya hanya 8 orang, yaitu juru kuncen makam yang kebetulan baru bertugas satu tahun terakhir. 


Dalam keterangan di whatsapp grup Paguyuban, Yulifan mengatakan Alhamdulillah malam ini kita sudah menyerahkan bingkisan / parcel pada Security dan petugas kebersihan, "semoga bermanfaat bagi mereka".

Sekedar informasi, kegiatan positif ini merupakan agenda rutin yang diawali sejak di Perumahan Puri Kraton baru satu RT 06 saja dan Alhamdulillah masih berlanjut hingga sekarang. 

Waallohu A'lam Bisshowab. 

Rabu, 06 April 2022

Sukseskanlah Safari Ramadhan PCNU Kab. Pasuruan di Masjid Nur Ukhuwah, Berikut Susunan Acaranya


Pasuruan, PURIonline - Masjid Nur Ukhuwah perumahan Kraton Harmoni desa Bendungan dipilih menjadi tempat untuk acara Safari Ramadhan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Pasuruan.

Selain pengurus PCNU, kabarnya akan hadir juga Pak Camat Kraton, Pengurus Majelis Wakil Cabang (MWC) NU Kraton, dan Pengurus Ranting se-MWCNU Kraton.

Kegiatan tersebut akan dipusatkan di Masjid Nur Ukhuwah mewakili MWCNU Kraton, yang InsyaAlloh akan dilaksanakan pada :

BACA JUGA: Hasil Rapat Takmir Masjid Nur Ukhuwah Menjelang Bulan Ramadhan

Hari : Rabu malam Kamis
Tanggal : 6 April 2022 (5 Ramadhan 1443 H)
Pukul : 18.30 s/d Selesai
Tempat : Masjid Nur Ukhuwah
Acara : Safari Ramadhan PCNU Kabupaten Pasuruan

Adapun susunan acaranya InsyaAlloh sebagai berikut :

1. Tarawih bersama jamaah NU dan warga Perumahan
2. Sambutan Pengurus MWCNU Kraton
3. Sambutan Camat Kraton
4. Sambutan PCNU Kabupaten Pasuruan
5. Mauidhoh Hasanah
6. Sambutan BAZNAS dan LAZISNU
7. Penyerahan bingkisan
8. Ramah tamah

BACA JUGA: Siapkan Infaq Terbaik Anda, Takmir Membuka Kesempatan untuk Berinventaris Akherat

Maka dari itu, ayo kita sukseskan kegiatan tersebut dan hadir di Masjid yang kita cintai ini. Tentunya dengan berharap mendapatkan keberkahan dan kebaikan silaturahim.

“Dari Ibnu Syihab dia berkata; telah mengabarkan kepadaku Anas bin Malik bahwa Rasulullah SAW bersabda: "Barangsiapa ingin dilapangkan pintu rizqi untuknya dan dipanjangkan umurnya hendaknya ia menyambung tali silaturahmi" (HR. Bukhari) [Shahih No.5986 Versi Fathul Bari].

Waallohu A'lam Bisshowab. 

Selasa, 05 April 2022

Ketua Paguyuban Puri Kawal Kerja Bakti Malam Hari RT 06, Ternyata Ini yang Dikerjakan


Pasuruan, PURIonline - Bulan Ramadhan identik dengan berpuasa, namun demikian tidak menyurutkan warga untuk tidak mengurangi aktivitas baik di lingkungan Perumahan.

Seperti yang dilakukan oleh beberapa orang warga RT 06 RW XI Perumahan Puri Kraton Regency desa Bendungan, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan.

Selesai tadarusan mereka langsung melaksanakan kerja bakti pemasangan paving yang ada di sekitar lapangan Futsal multiguna yang ada diantara RT 06 dan RT 07, Senin (4/4/2022) malam. 


Proses pengadaan paving nya sendiri murni dibiayai urunan oleh uang kas RT 06 dan RT 07 dan beberapa donatur warga yang mempunyai rezeki lebih. 

Prosesnya sendiri agak lambat karena terkendala dana kas yang sedikit, kemudian hujan dan man power "tukang" yang bisa masang paving sedikit atau minim. 



Kegiatan tersebut di kawal langsung oleh ketua Paguyuban Puri, Yulifan. Bahkan pemasangan paving dilaksanakan hingga dini hari tadi. 

Ini merupakan salah satu program RT terkait pemanfaatan sekaligus perawatan lapangan fasum, agar bisa dimanfaatkan untuk kegiatan warga, sehingga tidak mangkrak penuh rumput liar. 

Waallohu A'lam Bisshowab. 

Sabtu, 02 April 2022

Jadwal Kegiatan Bulan Ramadhan di Masjid Nur Ukhuwah, Nomor 4 ada Tamu dari Luar Negeri


Pasuruan, PURIonline - Pemerintah akhirnya menetapkan 1 Ramadhan 1443 H bertepatan pada hari Ahad tanggal 3 April 2022.

Informasi tersebut disampaikan oleh Menteri Agama (Menag) setelah menggelar sidang isbat pada Jum'at (1/4/2022).

Meskipun ada salah satu Ormas Islam yang melaksanakan puasa Ramadhan lebih awal satu hari dari yang ditetapkan pemerintah.

Dengan datangnya bulan Ramadhan, tentu sebagai umat islam kita harus bersuka cita dalam menyambut bulan yang penuh ampunan ini. 


Banyak Masjid ataupun Musholla yang menggelar berbagai kegiatan untuk mengisi bulan Ramadhan, salah satunya Masjid Nur Ukhuwah melalui bidang Ibadah telah menetapkan kegiatan selama satu bulan penuh, diantaranya :

1. Harian
- Setiap ba'da Subuh : Pembacaan hadist (One Day One Hadist). 
- Setiap ba'da Ashar : Pesantren Kilat khusus remaja putra dan putri, membahas kitab Fasholatan. 
- Menjalang buka : Tadarus Al-Qur'an Remas dan TPQ.


- Setiap ba'da Isya' : Tarawih berjamaah dan Tadarus Al-Qur'an Bapak-bapak. 
- Sahur : Buga-buga sahur. 


2. Mingguan
- Setiap hari Senin : Ba'da Subuh pembacaan Wirdullatif. 
- Setiap hari Rabu : Ba'da Subuh pembacaan Rotib Al-haddad. 
- Setiap hari Sabtu : Ba'da Subuh pengajian kuliah Subuh (pengganti pengajian malam Ahad).

3. Setiap malam Ganjil
10 hari terakhir pukul 24.00 WIB sholat Tasbih, dzikir berjamaah, dan ramah Tamah. 

4. Bulanan
- Pada tanggal 5 Ramadhan (6 April 2022) : Agenda kunjungan safari Ramadhan dari PCNU Kabupaten Pasuruan.
- Pada malam 17 Ramadhan (18 April 2022)* : Agenda Safari Ramadhan dari Syekh Palestina. 

Wallohu A'lam Bisshowab. 

Jumat, 25 Maret 2022

Sebelum Berangkat Umroh, Ketua RW XI Sampaikan Pesan Ini Untuk Warga Perumahan


Pasuruan, PURIonline - Umroh ke tanah suci Mekkah merupakan salah satu ibadah yang dianjurkan oleh Rosulullah SAW, beberapa pendapat ulama mengatakan hukumnya wajib bagi yang mampu atau sama seperti ibadah Haji.

Namun tidak semua orang bisa melaksanakan Ibadah yang cukup memerlukan biaya lumayan besar ini, hanya yang mendapat panggilan Alloh saja yang bisa berangkat ke sana. 

Tidak jarang kita mendengar orang yang tidak memiliki harta namun bisa berangkat Umroh atau Haji, tetapi sebaliknya banyak juga orang yang mampu malah tidak bisa berangkat ke Mekkah.


Berbeda dengan Ketua RW XI Darso, Ia sudah menabung sejak beberapa tahun yang lalu demi bisa berangkat ke Tanah Suci bersama seluruh keluarganya yang berjumlah 5 orang.
 

Sempat tidak bisa berangkat Umroh karena Pandemi Covid-19 yang melanda dunia, akhirnya pada hari Jum'at tanggal 25 Maret 2022 Darso dan keluarganya mendapatkan kesempatan untuk berangkat ke Mekkah dan Madinah. 


Rencananya Ia akan Umroh selama dua pekan, dan segala keperluan administrasi ke RW-an akan diserahkan kepada wakilnya Otong Rismaya, seperti yang Ia sampaikan di dalam WA grup Perumahan. 

Pemberitahuan:
Mulai hari ini Kamis 24 Maret 2022 sampai dengan Ahad 10 April 2022, Segala yang terkait dengan RW (misal surat pengantar) akan ditangani oleh Pak Otong Rismaya selaku Wakil ketua RW XI, karena Saya sekeluarga melakukan Umroh. Mohon do'anya dan mohon ma'af.

Waallohu A'lam Bisshowab. 

Sabtu, 19 Maret 2022

Keguyuban Warga RT 06 Tidak Pernah Pudar dari Zaman Alm. Edi Sutrisno hingga Sekarang


Pasuruan, PURIonline - Dalam kehidupan sehari-hari tentunya tidak pernah lepas dengan namanya lingkungan, baik di tempat kerja maupun di perumahan. 

Ada yang berpendapat jika lingkungan kita baik maka akan terbawa baik, begitu juga bila lingkungan kita tidak bagus maka kemungkinan besar akan terbawa tidak bagus juga. 

Lingkungan yang kita tempati itu, bagus dan jeleknya itu kita yang menciptakan, kita yang menjaga, dan kita juga yang mempertahankan. 


Seperti yang selalu dilakukan oleh warga gang kapak RT 06 RW XI Perumahan Puri Kraton Regency desa Bendungan, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan, Jum'at (18/3/2022) ba'da Isya'. 

Mereka tetap istiqomah mempertahan tradisi turun temurun sejak awal perumahan ini berdiri dan hanya dihuni beberapa orang saja, yakni tradisi mayoran (makan bersama) dengan tetangga.


Sedangkan acara pada malam hari ini (18/3) diadakan oleh salah satu warga (Pak Komandan) dalam rangka syukuran. 

Kegiatan mayoran RT 06 merupakan salah satu tradisi peninggalan almarhum Edi Sutrisno (semoga Alloh SWT melapangkan kuburannya, aamiin), Ia selalu menekankan jangan hanya menganggap warga perumahan itu tetangga tetapi anggaplah sebagai saudara.

Acara mayoran sendiri biasanya dilaksanakan dalam rangka ada salah satu warga yang mendapatkan rezeki lebih, bisa juga syukuran bertambahnya usia, atau terkadang juga dengan urunan tiap-tiap warga dan lain-lainnya. 

Dari kegiatan seperti ini juga, keguyuban warga perumahan Puri Kraton Regency tetap selalu terjaga  dan tidak pernah pudar ditelan zaman. 

Waallohu A'lam Bisshowab. 

Kamis, 17 Maret 2022

Warga RT 09 akan Mengadakan Kegiatan Ini di Bulan Ramadhan 1443 H


Pasuruan, PURIonline - Semarak menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1443 H sudah terasa di lingkungan RT 09 RW XI Perumahan Puri Kraton Regency desa Bendungan. 

Meskipun bulan puasa masih harus menunggu sekitar dua pekan lebih, tetapi ghiroh warga untuk persiapan datangnya bulan yang penuh berkah ini begitu besar. 

Hal ini juga terlihat banyaknya warga yang hadir saat rapat dua bulanan warga RT 09. Mereka membahas mengenai kegiatan apa saja yang akan diselenggarakan di bulan Ramadhan 1443 H.


Salah satu acara yang akan dilaksanakan ialah melanjutkan dan mempertahankan tradisi baik yang sudah berjalan sejak tahun-tahun sebelumnya. 

Kegiatan tersebut yakni gabungan acara buka bersama, santunan anak yatim, tarawih berjamaah, dan dilanjutkan tadarus Al-Qur'an.


Acara tersebut rencananya akan dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 16 April 2022, bertempat di Lapangan blok M RT 09 RW XI Perumahan Puri Kraton Regency, Desa Bendungan, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan. 

Kegiatan ini juga InsyaAlloh akan bekerja sama dengan semua lapisan masyarakat yang ada di RT 09, mulai dari pengurus RT, RW, PHBI, DKM Nurul Iman, Takmir Masjid, hingga Ibu-ibu PKK. 

Waallohu A'lam Bissowab. 

Selasa, 15 Maret 2022

Daftar Iuran Bulanan Sampah dan Keamanan Di Perumahan Lain, Ada yang Tembus 80ribu per Bulan


Pasuruan, PURIonline - Kebersihan dan keamanan lingkungan perumahan merupakan hal yang harus diperhatikan serius oleh warga dan para pemangku kebijakan.

lingkungan yang bersih dan aman juga akan menciptakan suasana tempat tinggal yang nyaman dan bahagia bagi penghuninya.

Disisi lain, untuk menciptakan itu semua harus adanya petugas kebersihan (taman/pengambil sampah) serta penjaga keamanan (security). 


Maka, dengan adanya mereka sudah pasti memerlukan biaya tambahan atau biasa disebut dengan iuran bulanan sampah dan keamanan.


Nah, di Pasuruan Raya (kota dan kabupaten) ini banyak perumahan-perumahan yang bertebaran hampir disetiap kecamatan.

Pertanyaannya, apakah para pembaca pernah terbesit sebenarnya berapa sih iuran bulanan sampah dan keamanan yang ada di perumahan tersebut. 


Jurnalis PURIonline sudah mengumpulkan 10 nama Perumahan beserta iuran bulanan sampah dan keamanannya, dan berikut ini daftarnya :

1. GRAHA PESONA BANGIL
Iuran sampah dan keamanan sebesar Rp.35ribu

2. PESONA CANDI 2 Kota Pasuruan
Iuran sampah, kematian, keamanan sebesar Rp.50ribu

3. NUANSA CANDI 1 Kota Pasuruan
Iuran sampah, kematian, keamanan sebesar Rp.45ribu

4. GRAND KENCANA BANGIL (perumahan baru) 
Iuran sampah saja sebesar Rp.15ribu

5. GREEN BANGIL
Iuran sampah, kematian, keamanan sebesar Rp.50ribu

6. GRAHA MANARUWI BANGIL
Iuran sampah, kematian, keamanan sebesar Rp.60ribu

7. CITRA CANDI Kota Pasuruan
Iuran sampah dan keamanan sebesar Rp.35ribu

8. NUANSA CANDI 3 Kota Pasuruan
Iuran sampah, kematian, keamanan sebesar Rp.50ribu

9. MUTIARA KELUARGA Kota Pasuruan
Iuran sampah, keamanan, kematian, dan arisan Rp. 20ribu total sebesar Rp.80ribu

10. GRIYA BANGIL ASRI
Iuran sampah, kematian, karang taruna, sebesar Rp.40ribu

Itulah 10 Perumahan beserta jumlah iuran bulanannya, bagi para pembaca yang mungkin pernah tinggal di perumahan apa dan iurannya berapa, bisa berbagi informasi di kolom komentar.

Waallohu A'lam Bisshowab.