Pasuruan, PURIonline - Bulan Syaban merupakan salah satu bulan mulia bagi seluruh umat Islam. Pasalnya, bulan yang jatuh diantara bulan Rajab dan Ramadhan ini banyak peristiwa besar di dalamnya.
Sebut saja pemindahan arah kiblat dari Masjidil Aqsha ke Kabah, serta waktu diangkatnya catatan amal manusia dalam satu tahun terakhir yakni ketika malam Nisfu Syaban.
Bertempat di rumah Bapak Indra blok A14-03 RT 09 RW XI Perumahan Puri Kraton Regency Desa Bendungan, Ahad (28/3/2021).
Pada malam Nisfu Syaban tersebut warga RT 09 mengadakan 4 acara sekaligus dalam satu malam.
Dimulai pukul 19.30 ba'da Isya', acara yang pertama yakni pembacaan atau kirim do'a kepada ahli kubur warga RT 09.
Berikutnya acara yang kedua yakni pembacaan sholawat dan diiringi oleh musik Al-Banjari "Veteran" RT 09.
BACA JUGA: Kabar Terbaru Balai Puri, Ada Acara Apakah?
Selanjutnya yang ketiga pembacaan Yasin dan Tahlil. Serta pamungkas ada acara rapat rutin dua bulanan warga RT 09.
Tentu ini merupakan rekor tersendiri, dan layak masuk buku cacatan rekor MURI atau Museum Rekor Puri dengan kategori kegiatan terbanyak dalam satu kali acara/rapat.
Mudah-mudahan di bulan Syaban ini kita bisa memanfaatkannya dengan memohon ampunan dari Alloh Swt, mendapatkan pahala sebanyak-banyaknya, memperbanyak istighfar, dan semakin mendekatkan diri kepada-Nya.
Waallohu A'lam Bisshowab.
👍👍
BalasHapus👍👍
BalasHapus