Featured Post

Hasil Rapat Takmir Bulan November, Nomor 2 Jadi Perhatian Utama

Pasuruan, PURIonline - Ahad malam, 24 November 2024, ba’da Isya’, pengurus Takmir Masjid Nur Ukhuwah mengadakan rapat rutin di t...

Minggu, 08 November 2020

Walimatul Khitan Ahmad Hasbullah Al-badani, Ini Pesan yang Disampaikan oleh KH. Fahrurozi



Pasuruan, PURIonline - Dalam acara walimatul khitan yang diselenggarakan oleh keluarga Uwes Al-Qoroni yang mengkhitankan anaknya bernama Ahmad Hasbullah Al-badani, bertempat di Panumbu'an, Desa Raci, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan, Sabtu (7/11/2020) malam.

Ini pesan yang disampaikan oleh KH. Fahrurozi kepada jama'ah yang hadir dan wabil khusus ananda Ahmad Hasbullah Al-badani.

Khitan ini cuma satu kali seumur hidup, jangan dua kali soalnya bahaya enggih. Beda dengan melahirkan bebas mau sekali, dua kali atau tiga kali.

Mari ajarkan anak kita untuk mencintai Rasulullah. Di Perancis ada majalah satire yang membuat karikatur nabi Muhammad, terus yang lebih parahnya lagi Presidennya malah membela majalah tersebut.


Sedangkan dalam ajaran Islam itu merupakan hal yang sangat dilarang dan haram untuk menggambar wajah beliau.
Jika kita ini cinta kepada Rasulullah maka akan sangat marah Rasulullah dihinakan seperti itu. 

Cinta Rasulullah juga harus dibuktikan dengan :

1. Cinta ajarannya Nabi Muhammad
Maksudnya mau menerapkan syariat Islam, bangga sebagai muslim.

2. Cinta keluarganya Nabi Muhammad
Mencinta Habaib juga termasuk salah satu bentuk kecintaan kepada keluarga Rasulullah Saw.

3. Perbanyak membaca Al-Qur'an
Jadikan anak kita ini untuk rajin membaca Al-Qur'an, jadikan keluarga kita ini cita-cita menjadi penghafal Al-Qur'an. Nah ini yang sedikit. Coba cita-cita jadi Polisi banyak, cita-cita ingin jadi Tentara banyak.

Mudah-mudahan anak yang di Khitan Ahmad Hasbullah Albadani menjadi anak yang sholeh, anak yang bisa berguna kepada Agama, Bangsa dan Negara.
Syaratnya gampang yakni berbakti kepada orang tua. 

Waallohu A'lam Bishowab.

Tidak ada komentar: