Featured Post

Hasil Rapat Takmir Bulan November, Nomor 2 Jadi Perhatian Utama

Pasuruan, PURIonline - Ahad malam, 24 November 2024, ba’da Isya’, pengurus Takmir Masjid Nur Ukhuwah mengadakan rapat rutin di t...

Tampilkan postingan dengan label Isyfa' Lana Junior Puri. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Isyfa' Lana Junior Puri. Tampilkan semua postingan

Kamis, 05 November 2020

Tak Ingin Mengecewakan, Anak-anak Isyfa' Lana Junior Puri Rajin Latihan Terbangan



Pasuruan, PURIonline - Kurang dua hari agenda tahunan warga Perumahan Puri Kraton Regency yakni Peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw 1442 H akan kembali di gelar.

Beberapa persiapan sudah dilakukan panitia, Ibu-ibu, maupun anak-anak yang akan tampil mengisi acara di panggung.

Begitu juga yang dilakukannya oleh anak-anak remaja Al-Banjari Isyfa' Lana Junior Puri, tidak ingin tampil asal-asalan dan mengecewakan jama'ah yang hadir bahkan ditonton sama orang tua mereka sendiri, mereka rajin dan semangat dalam berlatih.


Bertempat di rumah salah satu personil yang bernama M.Jibran Al-lafi Blok A16-31Gang Kurma RT 10 RW XI, mereka rajin menggeber latihan terbangan yang dibimbing langsung oleh Ustadz Arim, dan ikut memantau juga Pimpinan Al-Banjari Isyfa' Lana Puri Ustadz Abdul Aziz (UAA).

Ketika ditanyakan oleh tim PURIonline terkait latihan tersebut, Ustadz Arim menjawab,
"Anak-anak Isyfa' Lana Junior Puri sudah latihan dua kali dengan kemarin, dan InsyaAlloh mereka akan membawakan dua buah lagu yakni Hayyul Hadi dan lagu wajib Isyfa' Lana ya Rasulullah."

Waallohu A'lam Bisshowab.

Kamis, 29 Oktober 2020

Kolaborasi Isyfa' Lana Puri Dengan Lintas Tiga Generasi Beda Zaman



Pasuruan, PURIonline - Sudah 1400 tahun yang lalu Nabi Muhammad Saw wafat, kita tidak tahu wajah beliau, tidak tahu juga akhlak beliau, dan tidak tahu keseharian beliau.

Maka dari itu para ulama zaman dahulu, membuat risalah, siroh nabawi, dan juga sejarah hidup perjalanan nabi Muhammad dari lahir hingga tutup usia yang dikemas kedalam peringatan Maulid seperti sekarang ini.

Tujuannya agar kita semua mengetahui sejarah hidup beliau, sehingga bisa dijadikan contoh oleh anak-anak dan keluarga kita.

Sehingga yang tidak kalah penting ialah mari kita sebagai orang tua jadikan anak-anak kita pecinta sholawat bukan pecinta Tik-Tok.


Dalam pembukaan sebelum dimulai rangkaian acara peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw 1442 H yang diselenggarakan oleh Takmir Masjid Nur Ukhuwah.

Ada yang menarik dari penampilan personil Al-Banjari kali ini, yakni kolaborasi Isyfa' Lana Puri dengan lintas tiga generasi beda zaman.

Tentunya ini pemandangan yang unik sekaligus luar biasa, antara Anak-anak, Remaja dan Bapak-bapak tampil bersama memainkan musik terbangan.


Dengan memainkan beberapa lagu pujian kepada Rasulullah hingga penutup pembacaan do'a maulid diba' oleh Ustadz Hasum, diantanya :

1. Isya' lana ya Rasulullah
2. Maula yasholli
3. Yaa Robbi Shollli 
4. Assalaamu 'alaik
5. Yaa ayyuhan nabi
6. Yaa nabi salam 'alaika (Maqom)
7. Yaa Badrotin
8. Do'a Maulid Diba'


Waallohu A'lam Bishowab.

Kamis, 17 September 2020

Sumringahnya Isyfa' Lana Junior Latihan di Balai Puri Baru




Pasuruan, PURIonline - Pembangunan pemasangan keramik lantai balai Puri memang belum seratus persen selesai semua, walaupun begitu balai Puri sudah bisa digunakan.

Seperti yang dilakukan oleh anak-anak remaja putra grup Al-Banjari Isyfa' Lana Junior Puri nampak "sumringah" ketika latihan rutin terbangan di lantai balai Puri yang baru dipasang keramik.

Mereka semakin bersemangat dalam berlatih, tentunya didampingi oleh pengajar berpengalaman seperti Ustadz Rochman, Ustad Arim bagian mengajari lanangan dan wedokan, Ustadz Tohari spesialis vokal, serta Ustadz Bobby khusus belajari ketipung dan bas.


Semua berkolaborasi di dalam indahnya alunan musik Al-Banjari yang terdiri dari gabungan macam-macam alat musik dijadikan satu tempo tabuhan yang sama.

Ketika dimintai keterangan salah satu pengajar Ustadz Rohman, menjelaskan ini latihan kedua anak-anak remaja Isya' Lana Junior pasca balai Puri di pasang keramik.

Alhamdulillah, semoga kegiatan positif ini bisa berdampak baik bagi warga perumahan lainnya. Tidak hanya anak-anak, tetapi Ibu-ibu dan Bapak-bapak juga bisa turut aktif memajukan Perumahan yang kita cintai ini.

Waallohu A'lam Bishowab.