Featured Post

Hasil Rapat Takmir Bulan November, Nomor 2 Jadi Perhatian Utama

Pasuruan, PURIonline - Ahad malam, 24 November 2024, ba’da Isya’, pengurus Takmir Masjid Nur Ukhuwah mengadakan rapat rutin di t...

Sabtu, 27 Februari 2021

Darso Gelar Selamatan Sekaligus Konsolidasi Pembentukan Pengurus Inti RW XI, Lihat Siapa Saja


Pasuruan, PURIonline - Ketua RW XI Perumahan Kraton Harmoni Desa Bendungan yang baru Darso mengadakan acara selamatan sekaligus pembentukan pengurus inti Rukun Warga (RW) periode 2021-2026.

Dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 yang ketat, acara dihadiri oleh sesepuh Perumahan, Tokoh Agama, ketua dan pengurus RT 01-10, Takmir Masjid Nur Ukhuwah, hingga beberapa warga tetangga rumah.

Bertempat di rumah ketua RW XI, Jalan Madukara III blok B6-35, RT 01 RW XI, Perumahan Kraton Harmoni, Desa Bendungan, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan, Jum'at (26/2/2021).


Acara dibuka dengan penampilan Al-Banjari Takmir Masjid Nur Ukhuwah untuk pembacaan sholawatan dan pembacaan do'a selamat oleh Ustadz Achmad Syahrandi (UAS).

Setelah itu dilanjutkan dengan "mayoran" nasi tumpeng, yang memiliki filosofi berbentuk kerucut dan menjulang keatas serta dibawahnya dikelilingi dengan berbagai macam masakan.

Ini menyimbolkan harapan agar kehidupan di lingkungan perumahan walaupun beraneka ragam, berbeda-beda sudut pandang, akan tetapi mempunyai tujuan yang utama yakni keguyuban dan kebersamaan.

Terakhir ketua RW XI menyampaikan bahwasanya kegiatan malam hari ini mempunyai dua tujuan :


1. Selamatan artinya semoga dalam mengemban amanah ini kami selalu diberikan keselamatan dan kesehatan.

2. Pembentukan pengurus inti RW XI periode 2021-2026.
Adapun susunan pengurus inti RW nya sebagai berikut :

Ketua RW XI : Darso (RT 01)
Wakil Ketua RW : Otong Rismaya (RT 09)
Sekertaris : M. Tohir (RT 06)
Bendahara : Ibnu (RT 02)
Seksi Keamanan : 
- Suwondo (RT 01) Koordinator
- Mustain (RT 04)
- Wawan AURI
- Darso AD
- Dedi Irawan (RT 05)

Waallohu A'lam Bisshowab.

Tidak ada komentar: