Halaman

Minggu, 27 Januari 2019

Warga PURI Mengadakan Kerja Bakti Pembangunan Gudang

Pasuruan, PURIonline - Sesuai rapat pengurus RT-RT yang ada di PURI pada tanggal 06 Januari lalu, ada beberapa yang sudah disepakati bersama diantaranya pembangunan gudang disebelah timur balai PURI.

Gudang ini sangat penting sekali untuk penyimpanan barang-barang inventaris PURI diantaranya perlengkapan rukem, gelas, piring, lapang tenis meja, salon dan lain-lain.

Ahad pagi jam 07.00 (27/01/2019) Ketua Tim Pembangunan gudang Cak Tohari sudah woro-woro di WA Grup PURI "Kepada seluruh warga perumahan yang mempunyai waktu kosong diharapkan kehadirannya untuk Kerja Bakti pembangunan gudang", Ujarnya.

Sebagian warga yang tidak ada halangan pun akhirnya berduyun-duyun mendatangi tempat kerja bakti, gotong royong mengangkut batu bata serta kusen untuk dipindahkan ke Balai, sehingga nanti ketika tukangnya mulai bangun tidak memerlukan waktu lama.

Kerja bakti sendiri merupakan budaya warga perumahan PURI KRATON REGENCY yang sudah berlangsung sejak lama yaitu mulai dari awal terbentuknya RT 06, harapannya semua warga termasuk RT-RT baru bisa terus menjaga budaya baik ini.

(Oleh : Faisal - PURI)

Musim Hujan Warga Blok M RT 09 Lakukan Ini

Pasuruan, PURIonline - Bulan Januari kata orang jaman dulu itu kepanjangan dari "hujan sehari-hari" dimana intensitas hujan di bulan ini turun hampir setiap hari dan aktualnya sekarang ini memang seperti itu.

Berbagai daerah di Indonesia masuk berita TV karena banjir, maka dari itu warga Blok M RT 09 Perumahan PURI KRATON REGENCY berinisiatif untuk kerja bakti membersihkan selokan yang ada di Blok A9 yang informasinya jika hujan turun maka air menggenang ke jalan, Ahad (20/01/2019).

Terlihat sejumlah warga beserta ketua RT 09 Bapak Deni kompak bergotong-royong bahu membahu mengeruk sampah sedimen yang sudah menumpuk di got-got depan rumah.

Masalah berat akan terasa lebih ringan jika dikerjakan bersama-sama, begitupun membersihkan selokan akan menjadi "males" jika dikerjakan sendiri-sendiri maka dari itu semoga kegiatan ini bisa memantik warga lainnya untuk lebih peduli terhadap lingkungan nya, klo bukan kita lalu siapa.

(Oleh : Faisal - PURI)

Komunitas Futsal PURI Kembali Eksis

Pasuruan, PURIonline - Warga Perumahan PURI KRATON REGENCY memang unik, macam-macam komunitas hadir disini mulai dari Futsal, Al-Banjari, Pencinta Burung, Menembak, Gowes, Mancing Mania, sampai Komunitas ngomongin orang juga ada (Hehe.. Guyon Lur).

Tadi malam hari Jum'at (18/01/2019) bertempat Di Lapangan Tirta Indah Petaunan salah satu komunitas tersebut kembali eksis yaitu Futsal. Kegiatan yang satu ini sudah berlangsung sejak tahun 2016 yang dipelopori oleh Cak Tohir, Mas Deni, serta Mas Dzoko. Adapun jadwal rutin setiap 2 minggu untuk latihan bareng.

Dalam perjalanannya ketika mau latihan banyak sekali hambatan yang menghadang diantaranya ada anggota yang ketepatan kerja shift, ada juga yang kerja lembur atau bahkan pulang kampung sehingga sempat Vacum setahun lebih.

Di awal tahun 2019 ini semoga menjadi kabar yang baik bagi para pencinta olahraga Futsal agar kedepannya kegiatan ini bisa tetap Istiqomah dalam latihan, entah 2 minggu sekali atau minimal sebulan sekali tentunya dengan peserta yang lebih banyak lagi.

Yang paling penting dari kegiatan ini sendiri selain untuk menjaga kesehatan tubuh juga untuk menjalinnya komunikasi, silaturahmi, dan menumbuhkan rasa kekeluargaan sesama warga perumahan.

(Oleh : Faisal - PURI)

Rapat Perdana RT-RT Di PURI KRATON REGENCY TAHUN 2019

Pasuruan, PURIonline - Tahun 2018 sudah lewat, suka duka dialami bersama dan yang terpenting bagaimana kedepannya warga perumahan PURI KRATON REGENCY ini bisa lebih maju dan kompak lagi.

Ini dibuktikan dengan diadakannya rapat perdana RT-RT hari Ahad (06/01/2019) bertempat di Rumah Bapak Edi Sutrisno.

Pembahasan dimulai dengan memaparkan dari Eks. Bendahara RT 06 Bapak Syahrul bahwasannya uang kas sisa ada sekitar Rp. 3.600.000,-
"Monggo digunakan dibuat apa, silakan masukannya", ujar beliau.

Dari RT 06 Bapak Tohir menyampaikan permasalahan saat ini, bahwasannya "Kontrakan yang disebelah rumahnya Mas Sanggra sudah habis per Desember kemarin, nah isinya itu barang-barang Rukem, Meja tenis, dan lain-lain. Intinya barang-barang milik PURI semua ada disitu".

Dan inilah hasil kesepakatan RT-RT yang hadir :

1. Untuk kondisi tersebut maka akan dibuatkan gudang ukuran 3x2,5m disebelah timur Balai Puri.

2. Uang kas sisa 3.600.000,- tersebut, dibuat untuk membangun Gudang dan kurangnya dari sumbangan tiap-tiap RT.

3. Nilai sumbangan RT-RT yang hadir dan sudah masuk adalah sbb :

O6 : 500rb
07 : 500rb
08 : (perwakilan tdk ada)
09 : 300rb
10 : 250rb

Total 1.550.000,- + 3.600.000 = Rp. 5.150.000,- (lima juta seratus lima puluh ribu rupiah).

4. Ketua Tim Pembangunan gudang rukem yaitu Bapak Tohari (RT 07) dan wakil Bapak Yulifan (RT 06).

5. Karena pentingnya rukem (Rukun Kematian) ini, maka setiap KK dikenakan iuran sebesar Rp. 2.000,-/bulan diambil dari Kas RT masing-masing.

6. Iuran rukem tersebut berlaku mulai bulan Januari ini.

Terima kasih.
(Faisal - PURI)

Keren!! Warga Gang Kapak Rayakan Malam Tahun Baru 2019 Dengan Ini

Pasuruan, PURIonline - Bagi warga perumahan PURI KRATON REGENCY malam pergantian tahun umumnya banyak yang mudik pulang kampung halaman atau berlibur dengan keluarga.

Namun berbeda dengan warga Gang Kapak RT 06 pimpinan Cak Tohir, mereka setiap akhir tahun mengadakan acara "bakar-bakar" bersama tetangga yang sudah dianggap saudara.

Mulai sore tadi ketua RT 06 dan sejumlah warga mendatangi penjual ikan asap yang ada di Bangil, tak lain dan tak bukan sebagai persiapan acara bakar-bakar malam ini senin (31/12/2018).

Tidak hanya Bapak-bapak yang ikut meramaikan acara, tetapi terlihat ibu-ibu juga turut membantu menyiapkan bumbu, nasi dan lain-lainnya.

Selesai ikan dibakar dan nasi sudah matang, tibalah semuanya untuk makan bersama-sama dalam satu tempat sederhana, indahnya kebersamaan sesama warga.

Tahun baru datang itu sebagai pengingat untuk melihat apa yang telah kita kerjakan di tahun sebelumnya, dan juga awal tahun menjadi awal yang tepat bagi kita untuk memperbaiki diri terhadap apa yang telah diperbuat di masa lalu.

Semoga di tahun 2019 nanti warga Perumahan PURI KRATON REGENCY semakin solid, kompak dalam segala hal, serta apa yang dicita-citakan bersama bisa terealisasikan. Kita ini tidak hanya tetangga tetapi saudara.

(Oleh : Faisal - PURI)

Kerja Bakti Warga Blok M RT 09

Pasuruan, PURIonline - Kerja bakti adalah salah satu program andalan dari warga perumahan PURI KRATON REGENCY, kegiatan ini telah berlangsung lama yaitu mulai awal terbentuknya ada RT disini.

Kegiatan ini juga banyak manfaat yang bisa diambil diantaranya supaya kebersihan lingkungan perumahan bisa terjaga, untuk memupuk rasa gotong-royong yang merupakan budaya dari masyarakat Indonesia, serta ajang silaturahim antar warga.

Maka dari itu hari Ahad pagi jam 07.00 (16/12/2018) warga "Blok M" RT 09 RW XI PURI KRATON REGENCY mengadakan kegiatan kerja bakti yang dipimpin langsung Ketua RT Deni Purnomo beserta puluhan warga yang merupakan bentuk action dari hasil rapat yang sudah disepakati sebelumnya.

Adapun target yang sudah di kerjakan adalah :

1. Membersihkan rumput liar pinggir taman.

2. Pemasangan tiang lampu di area Taman.

3. Membersihkan "mapras" pohon yang menghalangi pandangan CCTV.

Semoga kegiatan ini bisa menumbuhkan kepedulian warga terhadap pentingnya kebersihan dan keindahan lingkungan perumahan.

(Faisal - PURI)

Heboh!! Pengajian KH Anwar Zahid Di Perumahan Kraton Harmoni

Pasuruan, PURIonline - Hujan sore tadi sempat membuat was-was panitia, tapi itu tidak membuat gentar untuk suksesnya acara Pengajian umum dalam rangka memperingati maulid nabi Muhammad SAW bersama KH. Anwar Zahid dari Bojonegoro perumahan KRATON HARMONI Selasa (18/12/2018).

Acara dimulai ba'da sholat Maghrib yang diisi oleh pembacaan sholawat Nabi oleh Albanjari PURI pimpinan Ustad Khoiri Basyar sampai waktu sholat Isya tiba.

Dilanjut Ba'da Isya acara pembukaan dan sambutan yang pertama dari ketua panitia dan yang kedua oleh ketua Takmir Masjid Nur Ukhuwah yang menyampaikan banyak terima kasih kepada semua panitia yang sudah ikut serta mensukseskan acara ini termasuk dari Paguyuban Pencinta KH Anwar Zahid Pasuruan serta warga perumahan maupun diluar perumahan yang telah hadir dan begitu antusias sekali.

Dilanjutkan Mau'idhoh Hasanah oleh "Kiyai Kulhu" yang semakin membuat heboh peserta yang hadir lewat banyolan-banyolan khas beliau.

Islam itu awalnya asing, suatu saat akan kembali asing, maka beruntunglah bagi kalian orang-orang asing.

Klo sholat saja tidak ingat Gusti Alloh apalagi diluar atau ketika tidak sholat, opo maneh wong-wong perumahan ini? gak kiro khusu' wes sholatnya juga, Hehe..

Imam Busiri pencipta sholawat Burdah saja menangis ketika membacakan sholawat nabi, itu karena kecintaan beliau terhadap kanjeng nabi Muhammad, nah klo kita hayo gimana??

Semua Nabi tidak ada yang berani untuk menanggung umat manusia kecuali Nabi Muhammad SAW, hanya beliau yang berani memberikan syafaatnya bagi seluruh umat manusia.

Kita sebisa mungkin tidak hanya bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW, tetapi harus meneladani juga akhlaknya.

Budaya kita itu jangan dipermasalahkan sepanjang tidak bertentangan dengan syariat islam, termasuk budaya yang ada diseluruh Indonesia ini.

Ciri orang ahli surga yaitu wajahnya cerah.

Nabi Muhammad itu manusia, tapi tidak seperti manusia pada umumnya, Nabi Muhammad itu bagaikan Berlian ditengah-tengah bebatuan.

(Faisal - PURI)

Warga RT 09 Mengadakan rapat perdana

Pasuruan, PURIonline - Bagi warga blok M perumahan PURI KRATON REGENCY sabtu ini (01/12/2018) tidak seperti hari biasanya, itu dikarenakan belasan warga berkumpul mengadakan rapat perdana di rumahnya Bapak Deni selaku ketua RT 09.

Cuaca yang cerah disertai angin malam yang sejuk sangat mendukung suksesnya acara tersebut terutama bagi warga yang ada dirumah untuk hadir di rapat perdana ini.

Acara sendiri langsung dibuka Bapak ketua RT 09 dalam sambutannya mengucapkan banyak terima kasih bagi warga yang mau menyempatkan hadir di rapat perdana ini, membuktikan bahwa kepedulian warga terhadap program serta kemajuan RT sangat tinggi.

Dan inilah nota kesepahaman hasil rapat RT 09 diantaranya :

1. Iuran bulanan tetap 30rb dan laporannya akan update tiap bulan.

2. Tanggal 16 Desember Akan diadakannya kerja bhakti pemasangan tiang lampu taman dan "mapras" pohon yang menghalangi pandangan CCTV serta jalan.

3. Untuk menghindari hal-hal  yang tidak diinginkan maka Jika ada keluarga/kerabat/teman yang menginap dirumah maka warga tersebut wajib lapor ke RT atau ke Grup WA.

4. Dan lain-lainya.

(Faisal - PURI)

Rabu, 23 Januari 2019

Meriahnya Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Di Perum PURI KRATON REGENCY

Pasuruan, PURIonline - Acara belum dimulai warga Perumahan PURI KRATON REGENCY Bendungan sudah dikejutkan dengan bunyi kembang api yang bersautan di langit-langit sekitar acara yang bertempat di Jalan utama perumahan hari Sabtu (24/11/2018).

Tepat pukul 19.10 pembacaan Sholawat Maulid Diba oleh Grup Al-Banjari PURI yang dipimpin oleh Ustad Khoiri Bashar semakin memeriahkan acara, terlihat antusias ratusan warga semakin memenuhi kursi yang disediakan panitia.

Acara dibuka dengan lantunan ayat suci Al-Qur'an yang dibacakan oleh Qoriah Novy Citra dari Gondang legi Beji Pasuruan.

Dilanjutkan dengan penampilan Grup Samroh Ibu-ibu PURI yang membawakan 2 buah lagu yang cukup menggetarkan hati warga yang hadir.

Sambutan dari sesepuh Perumahan diwakili oleh Bapak Edi Sutrisno yang mengucapkan berterima kasih kepada panitia yang telah mempersiapkan acara ini sebaik mungkin, serta berharap semua warga bisa mengambil hikmah dari petuah-petuah yang akan disampaikan oleh Habib Ali.

Sampai ke acara puncak yaitu Mau'idhoh Hasanah oleh Habib Ali bin agil dari Surabaya.
"Barang siapa yang dirumahnya mengundang orang-orang dan memberi makan untuk mengadakan maulid nabi Muhammad SAW maka nanti di Yaumul akhir akan dikumpulkan bersama para Syuhada".

"Tunjukan kita ini cinta dengan Nabi Muhammad SAW dengan mengadakan maulid, jadi bersyukurlah warga perumahan PURI KRATON REGENCY telah mengadakan acara ini"

Kado terbaik untuk Rosul menurut Habib Ali bin Agil ada 3 yaitu :
1. Tegakkan Sholat
2. Tegakkan Sunah-Sunah Rosul
3. Tegakkan kalimah Alloh SWT

Acara ditutup dengan Do'a dan warga pulang dengan tertib.

(Faisal - PURI)

Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW Di Masjid Nur Ukhuwah Perum HARMONI

Pasuruan, PURIonline - Ratusan warga perumahan Kraton Harmoni dan Puri Kraton Regency berbondong-bondong beserta keluarganya untuk menghadiri acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diadakan takmir Masjid Nur Ukhuwah hari senin (10/11/2018).

Selepas Ba'da Isya warga sudah disambut dengan dentuman kembang api yang sangat meriah di langit sekitar perumahan yang menandakan dimulainya perayaan acara Maulid.

Tepat pukul 19.15 acara dibuka dengan penampilan Al-Banjari remaja Masjid Nur Ukhuwah untuk membawakan sholawat Maulid Diba diiringi musik terbangan yang semakin memeriahkan acara.

Mau'idhoh Hasanah oleh Ustadz Syahrandi menyampaikan diantara hak Nabi Muhammad SAW yang disyari’atkan Alloh SWT adalah memerintahkan kepada para mahluk-Nya agar mengucapkan shalawat dan taslim kepada beliau.

“Sesungguhnya Alloh dan Malaikat-malaikat-Nya bershalawat untuk Nabi. Wahai orang-orang yang beriman, bershalawatlah kalian untuk Nabi dan ucapkanlah salam penghormatan kepadanya.” [Al-Ahzaab: 56]

Beliau juga menambahkan didalam hadits shohih :
“Barangsiapa yang bershalawat kepadaku sekali, maka Alloh akan bershalawat kepadanya sepuluh kali.” (HR. Muslim)

Hadits diatas menunjukkan bahwa siapa saja yang bershalawat kepada Nabi sekali, maka Alloh SWT akan membalas shalawatnya sebanyak sepuluh kali.

Acara ditutup dengan do'a dan tabuhan musik Al-Banjari.

(Faisal - PURI)

Rapat Bulanan PURI

06 Oktober 2018
Tempat A12-11

1. Diharapkan kesadarannya warga bagi yang ada dirumah untuk menghadiri rapat bulanan.

2. Untuk pembentukan RW 12 resminya menunggu PERDES jadi dulu, baru akan dibuatkan SK-nya mulai RT 1-5 dan RW 12.

3. Setelah resmi SK-nya turun, mengenai tarikan bulanan akan dibagi antara kas RT dan RW (detailnya akan dibicarakan lebih lanjut)

4. Program pengadaan CCTV terus berjalan, dan untuk mekanisme  pemasangan dibantu RT masing2 setelah tarikan Rp. 20rb tiap rumah.

5. Pemasangan sekarang di RT 2 (Mas Deni), sudah diukur tinggal eksekusinya aja.

6. Tiap RT menyampaikan mengenai keamanan, selain CCTV perlu juga adanya security jaga diperumahan.

7. Untuk keamanan security jaga akan dibicarakan lagi dengan RW 11 ke Pak Wondo

8. Bulan depan Akan ada acara maulid Nabi yang diketuai oleh Bapak Rohman.

Terima Kasih,,

(Faisal - PURI)

www.puri-online.blogspot.com

Rapat Pembahasan Pembentukan RT dan RW

Pasuruan, 06 September 2018

1. SK yang kemarin diterbitkan akan ditarik kembali dikarenakan bertentangan dengan perda no. 1,2,3 pasal 200 tahun 2018 tentang kelembagaan.

2.  Bahwasannya sebelum mengangkat RW baru harus ada PERDES (Peraturan Desa) dahulu sedangkan di Desa Bendungan belum ada.

3. Pergub no. 51 Pembentukan RT minimal 40 KK sedangkan pembentukan RW minimal 5 RT.

4. Sesuai SK Bupati bahwasannya PJ Kepala Desa berhak mengangkat, memberhentikan RT, RW, LSM, Dll sesuai peraturan perundangan2 yang berlaku.

5. Ketua BPD Desa Bendungan mengenai pemekaran RW sangat mendukung karena pelayanan dan keamanan bisa lebih terkontrol.

6. Pada dasarnya ketua RW 11 mendukung pembentukan RW baru asalkan sesuai aturan yang berlaku.

7. Dari PURI menerima keputusan PJ Kepala Desa tetapi meminta Deadline kapan?

8. Dari sesepuh Harmoni menyarankan agar dibuat surat perjanjian mengenai surat menyurat.

9. Saksi dari PURI Menceritakan berbelitnya administrasi melaui RW 11.

10. Warga PURI disuruh menunggu minimal 20 Hari kerja agar PERDES nya jadi dulu dan setelah itu pembentukan  RW 12 sudah resmi secara hukum dan aturan.

11. Rapat berjalan lancar ditutup dengan doa dan salam-salaman semua peserta.

(Faisal - PURI)

w
ww.puri-online.blogspot.com