Halaman

Selasa, 20 April 2021

Inilah 3 Nama yang Lolos dan Ditetapkan Menjadi Calon PAW Kepala Desa Bendungan


Pasuruan, PURIonline - Kurang satu pekan lagi pesta demokrasi di Desa Bendungan, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan, akan segera dilaksanakan.

Sebanyak 3 orang calon Pejabat Antar Waktu (PAW) Kepala Desa Bendungan sudah dinyatakan lolos dan ditetapkan oleh Panitia Pemilihan berdasarkan hasil seleksi test Akademik.

Test yang dilaksanakan oleh Universitas Brawijaya Malang tersebut bertempat di Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.


Test tersebut diikuti oleh 10 orang bakal calon, masing-masing 5 orang dari desa Bendungan dan 5 orang lainnya dari desa Semare Kecamatan Kraton. Masing-masing hanya diambil 3 orang saja yang ditetapkan sebagai calon.

Adapun inilah nomor urut calon PAW Kepala Desa Bendungan :

1. M. Nur Saefi
2. Sulaiman
3. Maksum

Ketiganya akan berkompetisi menjadi orang nomor satu Desa Bendungan pada hari Senin tanggal 26 April 2021, digeser dari jadwal awal tanggal 24 April.

Pergantian tanggal tersebut didasari oleh arahan dari Bupati Pasuruan yang menginginkan jadwal pemilihan PAW Kepala Desa Bendungan dilaksanakan pada hari kerja.

Pelaksanaannya sendiri di mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai, peserta yang hadir adalah calon PAW, perangkat Desa, Panitia Pemilihan, dan Pemilik hak suara.


Peserta juga wajib membawa surat undangan dan dicocokkan dengan nomor induk KTP masing-masing. Jika tidak sesuai maka dilarang masuk.

Proses pemilihannya agak sedikit berbeda, karena awal mulanya hanya diadakan Musyawarah Luar Biasa terlebih dahulu untuk mencari mufakat. 

Jika tidak ada kata mufakat siapa yang dijadikan PAW Kepala Desa Bendungan, maka akan dilaksanakan pemilihan dengan cara mencoblos di bilik suara dan suara terbanyak dinyatakan pemenangnya.

Waallohu A'lam Bisshowab.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar