Halaman

Selasa, 01 September 2020

Acara Royalan Menyambut Tahun Baru Islam 1442 Hijriyah



Pasuruan, PURIonline - Masih dalam rangka menyambut datangnya bulan Muharram atau awal tahun 1442 Hijriyah.

Berbagai macam kegiatan biasanya di gelar menyambut bulan suro ini, begitu juga yang dilaksanakan oleh Gang berkah Blok M RT 09.

Dipelopori langsung oleh kalangan Emak-emak, mereka mengadakan acara royalan makan bersama satu Gang, dengan suguhan dari tiap-tiap rumah lalu dikumpulkan bareng dan disantap bersama-sama.

Bertempat di jalan utama Gang Berkah Blok M RT 09 Perumahan Puri Kraton Regency, Desa Bendungan, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan, Ahad (30/8/2020).


(Ustadz Hasum tengah ketika rutinan Al-Banjari Isyfa' Lana Puri)


Acara dimulai dengan tausiah singkat dari Ustadz Hasum, yang membahas tentang tahun baru Hijriyah dan tahun baru Masehi,
"Kebanyakan orang-orang lupa akan tahun baru Hijriyah dan malah yang sering diingat adalah tahun baru Masehi, maka dari itu ketika gang Berkah mengadakan acara makan-makan Royalan Muharram ini bagus sekali." Pungkasnya.

Terakhir sebelum dimulai menyantap hidangan, tidak lupa Ia mendo'akan agar warga Gang berkah diluaskan rezekinya, dimudahkan urusannya dan semoga tambah berkah. Aamiin.

Waallohu A'lam Bishowab.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar